Tanjungbungo.com

REFERENSI DESTINASI WISATA, KULINER & HOTEL di BENGKULU

Wednesday 27 July 2022

Ubah Blog Kamu Jadi Tampilan Website, Ini Caranya


Tanjungbungo
 - Ada dua platform hosting yang paling populer di Indonesia yakni Wordpress dan Blogspot. Untuk menjadikannya lebih profesional seperti sebuah website maka harus diubah berbagai bagian. Apa saja yang harus diubah agar tampilanya menarik, simak artikel berikut..

Buat Situs Website

Buatlah sebuah blog dengan menggunakan platform yang kamu suka. Baik blogspot maupun wordpress punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Blogspot menjadi pilihan untuk kamu yang simpel dan tidak ingin ribet dalam mengurus sebuah blog, ini karena ia memiliki banyak template yang mudah dan tak perlu diubah-ubah. Sedangkan wordpress, kamu perlu melakukan maintenance dibeberapa bagian agar sistem tetap berjalan lancar.

Dengan membuat sebuah blog berarti kamu sudah memiliki situs yang memiliki alamat dengan akhiran platform. Contohnya sukamakan.blogspot.com atau sukamakan.wordpress.com, dari situs blog ini kamu sudah bisa mengisi konten dan membagikannya ke internet. Namun masih perlu disempurnakan lagi agar pengunjung betah berselancar diblog kamu.


TOP LEVEL DOMAIN

Disingkat dengan TLD adalah situs domain yang digunakan untuk mengalihkan subdomain blog yang kita buat. Sebelumnya kita sudah membuat blog dengan emblem .blogspot ataupun .wordpress, nah untuk membuat blog itu lebih baik ketampilan sebuah website maka kamu memerlukan domain agar lebih terlihat  meyakinkan para visitor bahwa situs kamu adalah situs terpercaya.

Seperti yang dicontohkan sebelumnya pada situs atau blog kita dengan subdomain sukamakan.blogspot.com diubah menjadi sukamakan.com atau pun dengan domain yang lain(id, co.id, web, dan masih banyak lagi). Untuk mendapatkan domain TLD ini kamu perlu membayar sewa domain pertahun atau sesuai kebutuhan kamu. 

Rasakan perbedaan blog kamu sebelumnya dengan nama domain yang lebih singkat dan mudah dalam penamaanya tanpa harus ada embel-embel dibelakangnnya.

Tambahkan Halaman

Menambahkan halaman pada tampilan blog merupakan cara mempercantik tampilan situs anda. Sebut saja tentang blog yang berisi apa yang kita sajikan dalam blog yang anda kelola. Informasi yang diakses akan memberi informasi statis yang bisa dilihat oleh semua orang untuk mencari tahu apa yang dibahas oleh blog yang dikunjungi. Informasi yang diberikan juga dapat ditambahkan kontak dan alamat pemilik blog yang anda kelola. Tujuan dari halaman ini untuk mempermudah pembaca dalam menentukan minatnya.

Tambahkan Postingan Secara Berkala

Hal ini menjadi penting untuk menjaga pengunjung blog kamu agar tetap mengakses situs kamu. Bayangkan jika kamu mengupload satu kali per hari Ahad lalu sebulan kemudian baru upload lagi, ini akan mempengaruhi visitor yang akan melihat blog kamu. Sebaliknya, jika kamu upload secara konsisten maka dapat dipastikan para pengunjung menunggu konten yang kamu sajikan selanjutnya. 


Input Blog Kamu ke Maps Google/ Bisnis Google

Google search akan mengindeks atau mendata lokasi baru yang kamu daftarkan, kamu juga dapat membahkan website atau blog kamu kedalam bisnis google maps tersebuat ini akan membua blog menjadi lebih profesional. Setelah dibuat, saat kamu mencari nama blog kamu dipencarian akan muncul di Google Maps.

Menemukan lokasi kamu dan website akan lebih mudah setelah didaftarkan. Bukankah website akan memuat lokasi dan kontak yang bisa dihubungi, maka dengan ini blog kamu sudah hampir menyamai situs besar karena sudah terindeks oleh mesin pencarian google, mudah bukan.


Atur Tampilan dengan Merubah Tema Blog

Banyak sekali template tema yang dapat kamu pilih, baik yang berbayar maupun gratis. Tentunya akan membuat blog kamu layaknya sebuah website profesional. Aturlah sesusaku agar tampilannya mudah di mengerti oleh semua orang, lebih simple maka akan lebih baik. Terakhir, Favicon blog kamu bisa diubah dengan menambahkan logo yang telah dibuat.

Setelah langkah-langkah diatas kamu lakukan maka blog kamu yang tadinya hanya tampilan standar akan berubah menjadi layaknya sebuah website profesional. Selamat mencoba..

No comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar secara Bijak dan sesuai dengan topik pembahasan...